Minggu, 24 Juli 2016

Gelaran pentas seni Sparkling 10 tahun SMK MHS dan Penutupan PLS SMK MHS



BATAM (SP) - Setelah 4 hari sejak selasa (19/7) hingga jumat (22/7) SMK MHS melaksanakan kegiatan PLS untuk siswa barunya, Sabtu (23/7), pukul 10.00-15.00 di DC mall jodoh SMK MHS menggelar pentas seni Sparkling 10 tahun SMK MHS yang menampilkan aksi dan atraksi para siswa kelas XI-XII dan beberapa siswa baru kelas X yang lolos seleksi tampilan terbaik jumat (22/7) kemarin.
Hadir para orang tua dan siswa kelas X, kepala sekolah serta para majelis guru SMK MHS untuk menyaksikan kemeriahan penutupan PLS. Humas SMK MHS Joni Firdaus saat ditemui haluankepri mengatakan pentas seni ini dikatakan Sparkling 10 tahun karena siswa baru tahun ini merupakan angkatan ke 10 SMK MHS. "Kegiatan diisi dengan Modern dance, games, standup comedy, solo vocal, cheerleader, dan fashion show baju limbah. Sekaligus pelantikan siswa baru bahwa mereka kini resmi menjadi siswa MHS, pemberian penghargaan kepada siswa yang pertama kali mendaftar ke MHS gelombang 1 dari 3 jurusan, RPL, TKJ, dan akuntansi dan nanti yang melantik adalah kepsek SMK MHS Eldiana BR.  Tarigan, serta pemberian reward pemenang lomba yang digelar selama PLS berlangsung,"terang Joni.
Acara sangat meriah, bahkan para pengunjung DC Mall dibuat terpesona dengan kreatifitas yang ditampilkan siswa SMK MHS. Salah satunya yang menjadi ikon kebanggaan SMK MHS yaitu atraksi cheerleader, tampilan siswa kelas XI dan XII yang sangat memukau menyita perhatian, decak kagum  serta riuh aplause seluruh pengunjung DC Mall saat itu.

" sejak kelas X mereka sudah mengikuti pelatihan cheerleader ini di sekolah setiap sore hari selasa, jumat dan sabtu sepulang sekolah. Tahun-tahun kemarin pelaksanaan penutupan PLS dilaksanakan di pantai, baru tahun ini digelar pentas seni di DC mall agar masyarakat juga lebih tahu tentang SMK MHS dan semua kegiatannya selama ini,"timpal Joni disela pertunjukan cheerleader berlangsung.
Kepala sekolah SMK MHS Eldiana tarigan mengatakan sesuai instruksi dari permendikbud dan disdik bahwa MOS berubah menjadi PLS, ia mengatakan MHS tak pernah memberikan kegiatan berbentuk perplocoan selama MOS/PLS berlangsung sejak sekolah berdiri pertama kali. "Harapan saya tahun ini kita gelar pentas seni di mall agar MHS lebih diketahui masyarakat luas, keberadaannya bisa diterima di masyarakat, dengan dilakukan penutupan berbentuk pentas seni semoga menjadikan motivasi bagi siswa baru untuk kreatif dan inovatif,"pungkasnya.(dian)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ads Inside Post