Rabu, 24 Agustus 2016

SDN 07 Lubuk baja Dibobol Maling


BATAM (SP) - Musibah kembali menerpa dunia pendidikan. SDN 07 Lubuk Baja yang berlokasi di Bunga Raya Batu Selicin dibobol maling, rabu (24/8). Peristiwa diketahui pertama kali oleh penjaga sekolah Husaini saat membuka pintu ruang Tata Usaha, pukul 06.00, ketika seperti biasa ia lakukan untuk membersihkan ruangan tersebut tiap pagi.

Dikonfirmasi suarapendidikan di TKP, petugas sekuriti Jasiman, bahwa saat itu seperti biasa Husaini membuka ruang TU untuk dibersihkan. "Seketika itu pula saya yang baru datang terkejut dia mengatakan ruang TU sudah berserak, dan kita melihat ke dalam rupanya maling itu masuk lewat jendela samping berteralis itu, teralis itu didongkel,"ujar Jasiman.
Seketika itu juga keduanya berinisiatif segera melaporkan kejadian ini ke Polsek Lubuk Baja.

Barang yang hilang antara lain 2 set komputer merk compact, 1 set komputer merk deal, 1 set komputer merk acer, 1 set komputer merk HP, 2 unit printer merk epson, 3 unit UPS seri power S650 BT Portable, 1 unit kamera merk Sony, 2 unit kipas angin miyako, 1 gulung kabel kibros, 2 unit modem merk tipi link, dan uang tunai sebesar Rp. 3 juta, dengan total kerugian dikisar sebesar Rp. 55.528.000.
"Saya mendapat laporan kecurian itu dari guru saya bu luluk pukul 06.46 lewat telpon. Penjaga saya tak tinggal disekolah, rumah dia di tiban, sekolah juga tak ada CCTV, "kata Sufriadi, kepsek SDN 07 Lubuk baja usai memberikan keterangan di Polsek Lubuk baja dan membuat BAP.

Dimintai keterangan mengenai kejadian tersebut, Kanit reskrim Polsek Lubuk Baja Iptu A. wahyudi, SH, tidak banyak berkomentar dan tidak bisa memberikan keterangan perkiraan jumlah pelakunya. " yang jelas kita sedang mengejar pelaku secepatnya," tukasnya.(dian)




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ads Inside Post