BATAM (SP) - Hari pertama Ujian Nasional Berbasis Komputer
(UNBK) untuk tingkat SMA dan SMK senin (4/4) kemarin mengalami kendala gangguan
server pada pagi harinya pukul 09.00, saat sesi pertama ujian berlangsung.
Rosita Dewi,
sekretariat panitia UNBK SMK Kartini mengatakan untuk hari kedua ini server
lancar tak ada kendala apapun. "Kemarin memang server komputer mengalami
gangguan sekitar 15 menit, namun setelah itu lancar, hari ini pun lancar tak
ada kendala lagi,"ucap Rosita. Dan dikatakannya saat server mengalami
kendala kemarin, yang otomatis siswa mengalami pengurangan durasi waktu
pengerjaan soal, siswa tak ada mengeluh tak selesai dalam mengerjakan soal atau
semacamnya." Semua lancar, tak ada keluhan dan tak ada yang tertinggal,
karena pengerjaan pun mudah hanya mengklik opsi yang ada di soal,"kata
Rosita.
Diinformasikannya, bahwa siswa kelas XII SMK Kartini yang
berjumlah 247 siswa yang terbagi dalam 5 jurusan, antara lain teknik pemesinan
55 siswa, teknik komputer jaringan 26 siswa, multimedia 47 siswa, keperawatan
43 siswa dan akuntansi 76 siswa dalam melaksanakan UNBK dibagi dalam 4 ruang
lab komputer, dengan kapasitas per ruang 32 siswa, sehingga pelaksanaan ujian
hanya terbagi sebanyak 2 sesi saja, yaitu sesi I pukul 07.30 sampai 09.30 dan
sesi II pukul 10.30 sampai 12.30. "Pelaksanaan ujian mulai senin (4/4)
kemarin sampai kamis (7/4) depan, bidang studi yang diujikan matematika, bahasa
indonesia, bahasa inggris dan teori kejuruan, dan kita total panitia sebanyak
25 orang, pengawas ruangan dari luar yaitu dari SMKN 4 dan SMKN 5 sebanyak 4
orang, proktor 4 orang, dan teknisi 4 orang,"tutupnya.(dian)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar