Jumat, 15 April 2016

Pelaksanaan TO Kecamatan Lubuk Baja yang ketiga


BATAM (SP) - Kembali, pelaksanaan Try Out (TO) SD kecamatan Lubuk Baja digelar untuk yang ketiga kalinya, mulai senin (11/4) hingga rabu (13/4) mulai pukul 08.00 hingga 10.00.
"Ini TO kecamatan yang ketiga kalinya Lubuk Baja, kalau siswa saya yang kelas 6 yang mengikuti berjumlah 75 siswa, total semua siswa kelas 6 dari 20 sekolah se kecamatan Lubuk Baja adalah 1.440 siswa, dan TO kali ini diawasi oleh guru intern sekolah saja, soal dari K3S yang menyusun,"terang indrawadhi ketua K3S kecamatan lubuk baja sekaligus kepsek sdn 02 lubuk baja saat ditemui tim Suara Pendidikan (13/4).

Dan hasilnya, lanjut Indra akan dikeluarkan seminggu setelah pelaksanaan. "Dan saat pelaksanaan TO, siswa kelas 1 sampai 5 dimasukkan siang pukul 10.00 agar tak mengganggu ketenangan siswa kelas 6," ujarnya seraya mengatakan juga siswanya yang mengikuti TO dibagi menjadi 4 ruangan kelas.


Indra menginformasikan bahwa sesuai dengan arahan Disdik, untuk pelaksanaan US serempak akan dilaksanakan tanggal 16 - 18 mei 2016. " Ujian prakteknya dilaksanakan 25 april sampai 30 april 2016. Sedangkan untuk UAS semestar genap kelas 6 dilaksanakan setelahnya yaitu tanggal 19 - 21 mei 2016. Sedangkan untuk pelaksanaan UAS semester genap bagi siswa kelas 1 - 5 akan dilaksanakan 30 mei sampai 4 juni 2016. Penerimaan rapor siswa kelas 6 diberikan pada 4 juni 2016, sedangkan untuk siswa kelas 5 kebawah rapor diberikan tanggal 11 juni 2016. Untuk class meeting tanggal 6 - 9 juni 2016 akan diganti dengan pelaksanaan pondok ramadhan, dan tanggal 13 juni sampai 16 juli 2016 libur panjang semester genap. Dan masuk awal tahun ajaran baru yaitu 18 juli 2016, untuk PPDB dilihat di juknis,"ungkapnya.(dian)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ads Inside Post